Kamis, 16 September 2010

Giuseppe Meazza Stadium

Stadion ini adalah home base-nya tim kesayangan gw, Inter. Gw suka sama tim ini dari waktu pertama kenal bola, kira-kira umur 7-8 tahun, waktu itu Inter beranggotakan salah satu penyerang terbaik dunia, Ronaldo. 


Stadion Giuseppe Meazza atau stadion San Siro adalah kandang dari dua tim raksasa Italia, Internazionale Milan dan A.C. Milan. Stadion ini dibangun antara 1 Agustus 1925 sampai 15 September 1926, terletak di distrik San Siro, Milan. Dalam waktu setahun stadion yang dapat menampung 35.000 penonton ini didirikan. Pembangunan stadion ini menghabiskan dana lima juta Lira, yang didanai oleh Presiden AC Milan, Pierro Pirelli. Pertandingan pertama yang di mainkan di stadion baru ini adalah derby Milan pada 19 September 1926. Inter mengalahkan AC Milan 6-3.

Pada 1935 AC Milan menjual stadion ini ke pemerintah lokal, yang menambahkan deret ke-2, memperbesar kapasitas menjadi 60.000 penonton. Lampu penerangan di pasang pada tahun 1957, dan papan skor elektronik ditambahkan satu dekade kemudian.

Pada 1980, "Temple of Football" ini dinamakan Giuseppe Meazza untuk mengenang legenda Inter dan Italy ini. Stadion ini mengalami perubahan terakhir pada 1990 dengan penambahan deret ke-3, dikerjakan untuk Piala Dunia 1990. Seluruh tribun tertutup, total kapasitas bangku penonton 80.065.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar